KIMCIPEDES.COM, KAB. BANDUNG | Pada hari ini, Bhabinkamtibmas Desa Pakutandang, Aipda Rizal Fauzi, melaksanakan kegiatan sambang Kamtibmas di wilayah Desa Pakutandang. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan warga serta mempererat sinergi antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Dalam kesempatan tersebut, Aipda Rizal Fauzi juga melakukan pemasangan stiker "Lapor Pak Kapolresta Bandung" di rumah-rumah warga. Stiker ini berisi informasi penting yang memudahkan masyarakat dalam melaporkan kejadian atau gangguan Kamtibmas secara langsung kepada pihak kepolisian.
Melalui kegiatan ini, Aipda Rizal Fauzi mengimbau warga agar selalu waspada terhadap potensi tindak kriminalitas serta tidak ragu untuk segera melaporkan apabila terjadi gangguan keamanan di lingkungan mereka. Dengan adanya komunikasi yang baik antara Polri dan masyarakat, diharapkan situasi Kamtibmas di Desa Pakutandang tetap kondusif dan aman.
Kegiatan ini disambut baik oleh warga, yang mengapresiasi upaya kepolisian dalam memberikan rasa aman dan kenyamanan bagi masyarakat.
** M. Edwandi
Posting Komentar