Serentak, Polresta Bandung Gelar Penanaman Pohon Jelang Hari Bhayangkara ke-79

Polresta Bandung


KIMCIPEDES.COM, KAB. BANDUNG | Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-78. Polresta Bandung bersama jajaran polsek serentak menggelar penanaman pohon.

Penanaman pohon Polresta Bandung yang dipimpin Wakapolresta Bandung AKBP Maruly Pardede digelar di wilayah Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung. Kamis, 27 Juni 2024.

Tak hanya pihak kepolisian, penanaman pohon ini dihadiri juga jajaran Forkopimcam Cangkuang dan seorang tokoh yang nantinya akan mengawasi pohon yang telah ditanam.

"Sesuai instruksi Kapolresta Bandung, kita melakukan penanaman pohon di lokasi-lokasi yang bermanfaat. Maksudnya bermanfaat disini adalah lokasi yang memang perlu ditanami pohon," kata Maruly Pardede.

Harapannya warga yang tinggal disini ikut menjaga pohon yang kita tanam hari ini, baik itu yang disini maupun yang ditanam oleh semua jajaran Polsek di Polresta Bandung," harapnya.

Ia mengatakan jenis pohon yang ditanam itu selain tanaman keras juga pohon yang menghasilkan buah. Dimana ribuan pohon itu ditanam sebagai sumber resapan air dan juga untuk mengantisipasi bencana longsor.

"Untuk di Cangkuang ini ada 50 pohon dan untuk yang tersebar di wilayah lain total ada 1.500 pohon. Pohon yang ditanam berbagai jenis yang jelas pohon-pohon yang sifatnya menghasilkan buah," ujarnya.

"Jadi nanti selain bisa menghambat longsor juga menghasilkan buah yang bermanfaat," jelasnya.

Diharapkan dengan program penanaman pohon yang dicanangkan Bapak Kapolri, sama-sama bisa diikuti oleh stakeholder lain.

Sehingga perubahan iklim yang selama ini dikhawatirkan di Indonesia ini bisa dicegah bersama-sama dan masyarakat turut menjaga melalui penanaman pohon ini.***

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes
KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes