KIMCIPEDES.COM, KAB. BANDUNG | Hadiri pelantikan Ketua dan Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan IKWI, Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo mengucapkan selamat.
Ucapan selamat juga disampaikan atas dilantiknya Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) ) Kabupaten Bandung masa bakti 2023-2026.
Dengan dilantiknya pengurus PWI dan IKWI Kabupaten Bamdung, Kusworo berharap kerja sama dan sinergitas yang dibangun terus berlanjut dalam rangka memberikan informasi yang betul-betul uptodate, dan objektif.
“Ini sangat penting dan sangat strategis peran media untuk mendongkrak dan memperkuat posisi baik ideologi bangsa,” kata kata Kusworo usai menghadiri pelantikan Pengurus PWI dan IKWI Kabupaten Bandung di Gedung Dewi Sartika, Komplek Pemda Kabupaten Bandung di Soreang. Rabu, 29 Mei 2024.
“Kami sangat berterima kasih kepada rekan-rekan media yang selama ini ada di lingkup Polresta Bandung yang selalu memberikan informasi," ujarnya.
Kusworo menjelaskan dengan terbentuknya PWI Kabupaten Bandung, tentunya akan memperkuat sinergitas antar fungsi media, TNI dan Polri.
"Sehingga dapat berjalan beriringan dalam menjaga harkamtibmas dan mendukung pembangunan daerah,” tuturnya.
Lebih dalam dikatakannya, selama ini opini lebih banyak terbentuk dari media sosial dan secara umum masyarakat menikmati semua informasi yang ada di media sosial.
Kendati demikian, peran Pers di media sosial sangatlah penting, sebagai bentuk mitigasi, cipta opini terhadap situasi yang dapat menggangu harkamtibmas.
** M. Edwandi
Posting Komentar