KIMCIPEDES.COM, BANDUNG | Giat Kader PKK RW 06 Kel Cipedes selain penyelenggaraan Posyandu yang menjadi program kegiatan PKK, juga secara konsisten menggelar Jumat Berkah. Lewat inovasi dari PKK inti Kelurahan inilah, KAKALITA yaitu Kanyaah Kader ka Lansia dan Balita dilaksanakan. Dimana Kakalita tersebut juga dilaksanakan disetiap RW lain di kelurahan Cipedes yang merupakan rasa sosial sudah tertanam pada setiap Kader PKK baik kader PKK RW maupun kader PKK inti Kelurahan.
Kegiatan Kakalita yang dilaksanakan hari Jumat 14 Juli 2023 di RW 06 ini menyediakan sekitar 60 paket makanan sehat yang diperuntukan untuk lansia, ibu hamil, ibu menyusui yang dipandang perlu ditunjang nilai gizinya. Kegiatan hari ini didampingi pula oleh kader PKK Inti Kelurahan dalam rangka monitoring kegiatan kader PKK RW.
Hadir dalam kesempatan ini Ketua RW 06 Anis Fahri menyampaikan " Alhamdulillaah kegiatan Kakalita di RW 06 telah lama berjalan disetiap minggunya.
Dan saya ucapkan syukur dan terima kasih kepada para Kader PKK RW 06 juga kepada para donatur yang senantiasa menunjang kegiatan Kakalita, dan terima kasih juga kepada Kader PKK Inti Kelurahan atas kunjungan hari ini semoga dapat memicu semangat untuk inovasi-inovasi lain untuk meningkatkan kegiatan lain di RW 06 ", paparnya.
Apresiasi pun diberikan PKK Inti Kelurahan atas kegiatan Kakalita yang senantiasa diakanakan baik di RW 06 ini maupun di RW RW lain di Kelurahan Cipedes Kecamatan Sukajadi Bandung.
** Tatang Tabi'i
Posting Komentar