Kabag Ops Pimpin Apel Pratugas Pam Pagelaran Puncak Tandange Wong Cirebon Ngalap Berkah Sang Cipta Rasa

Polres cirebon kota

KIMCIPEDES.COM POLRES CIREBON KOTA | Puncak acara dalam rangka hari jadi Kota Cirebon ke 653 Tahun, dilaksanakan pada malam hari ini. Kabag ops Polres Cirebon Kota Kompol Asep Saefudin Fiqih, SH. Memimpin apel pratugas.

Hal ini guna mengamankan kegiatan pagelaran puncak tandange wong cirebon ngalap berkah "sang cipta rasa" di alun-alun sangkala Buana kasepuhan, Minggu (31.07.22) Pukul 16.00 wib.

Kapolres Cirebon Kota AKBP Dr. M. Fahri Siregar, SH.S.IK.MH menyampaikan "Kami maksimalkan pengamanan pada malam hari ini, kita siagakan personel sebanyak 195 personel gabunganTNI - POLRI dan Instansi samping diterjunkan guna mengamankan kegiatan pagelaran puncak pada malam hari ini". Jelasnya.

Lanjut Fahri "kami akan pastikan keamanan dan kenyamanan warga masyarakat dalam menyaksikan pagelaran malam hari ini. Untuk itu demi kelancaran bersama, kami mohon bantuan dan peran serta seluruh warga masyarakat guna bersama sama menciptakan dan menjamin tertib dan lancarnya acara pada malam hari ini". Ucap Kapolres ciko melalui Kompol Asep Saefudin Fiqih, SH.

Selanjutnya Fiqih mengharapkan kepada semua perwira pengendali untuk bisa mengatur personel sesuai dengan tugas dan plotingnya.

"Mohon ya, para perwiranya aktif dalam berkomunikasi dan benar-benar kendalikan anggota atau pasukannya. Demikian pula dengan rekan-rekan dari TNI maupun Sat Pol PP juga Dishub". Ujarnya saat melaksanakan TWG.

Apel dihadiri oleh Para Kasat, Para Kapolsek serta PA dan BA yang terkena sprint. Dalam pelaksanaannya menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker dan menjaga jarak. Tutup Kasi Humas Polres Cirebon Kota Polda Jabar Iptu Ngatidja, SH.MH.
** M. Edwandi.

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes