Sektor 22 Citarum Harum Sub 3 bersama Gober Bersihkan Sungai Cikakak di Wilayah Kelurahan Pasirkaliki

Sektor 22 Citarum Harum

KIMCIPEDES.COM, BANDUNG | Satuan Tugas Citarum Harum Sektor 22 Sub 3 bersama gober kewilayahan melaksanakan kegiatan rutin pembersihan rumput liar di kirmir Sungai.

Kegiatan pembersihan dilksanakan Sungai Cikakak, Kelurahan Pasirkaliki, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung. Rabu, (29/6/2022).

Pantauan dilapangan, tampak Satgas dan gober kewilayahan bahu membahu membersihkan kirmir sungai Cinambo sepanjang 80 meter.

Dansub 3 Serka Hengki mengatakan, pembersihan sampah dan rumput liar ini dilakukan guna mengembalikan fungsi sungai agar aliran air berjalan normal.

"Sungai kian hari semakin menumpuk akibat sampah dan rumput liar. Sehingga perlu di bersihkan. Bila tidak dibersihkan maka dikhawatirkan menghambat aliran sungai". Katanya.

Untuk menjaga sungai tetap bersih, Serka Hengki menghimbau kepada masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan, masyarakat juga harus menjaga dan mau peduli terhadap kebersihan sungai.

"Jika masyarakat mau peduli dan tidak membuang sampah sembarangan maka keasrian lingkungan tetap terjaga". Pungkasnya.
** M. Edwandi

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes