Polresta Bandung Berhasil Ungkap 26 Kasus Kejahatan Selama 2021

Polresta bandung

KIMCIPEDES.COM, KAB. BANDUNG | Gelar Rilis Akhir Tahun, Polresta Bandung berhasil mengungkap 26 kasus kejahatan yang viral disepanjang 2021.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan saat menyampaikan kaleidoskop mengatakan pada tahun 2021 sebanyak 26 kasus viral mendapat atensi publik diantaranya 9 kasus pembunuhan.

"Alhamdulilah tahun 2021 ini ada 26 kasus viral yang mendapat atensi dari masyarakat diantaranya 9 kasus pembunuhan berhasil kami ungkap. Hanya satu kasus yang belum terungkap yaitu kasus di Cangkuang, saat ini masih proses penyelidikan,"kata Kapolresta Bandung Kombes Pol Hendra Kurniawan didampingi Wakapolresta Bandung AKBP Dwi Indra Laksmana dan Kabag Ops Kompol Gandi Jukardi. Kamis,(30/12/2021) sore.

Ia menambahkan, angka kriminalitas sepanjang tahun 2021 mengalami penurunan tujuh persen. Dimana pada tahun 2020 ada 1.923 laporan, sedangkan ditahun 2021 hanya 1.782 laporan.

"Meski angka kriminalitas turun, justru jumlah tersangka yang ditangkap mengalami kenaikan,"ujarnya.

Lebih lanjut Hendra menjelaskan, dari beberapa kasus yang mendapat atensi dari masyarakat adalah terkait kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Nagreg Kabupaten Bandung yang menewaskan Handi Saputra (16) dan Salsabila (14) yang jasadnya ditemukan di daerah Jawa Tengah.

Adapun kasus yang paling menonjol yang berhasil terungkap adalah pengiriman benih lobster yang telah merugikan keuangan negara sebesar 2 milyar rupiah.

Disisi lain, sepanjang tahun 2021 kasus penyalahgunaan narkoba mengalami peningkatan sebesar tiga persen terdiri dari 23 kasus penyalahgunaan ganja, 30 kasus sabu, 12 kasus psikotropika dan 30 kasus tembakau gorila dengan tersangka sebanyak 37 orang.

"Jadi kami menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bandung, apabila ada peristiwa atau kejadian-kejadian kejahatan langsung hubungi Hotline bebas pulsa 110,"tutupnya.
** M. Edwandi.

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes