KIMCIPEDES.COM, LEBAK | Peduli Sesama, Polres Lebak Polda Banten bersama bersama Leppami ( Lembaga Pariwisata dan Pencinta Alam Mahasiswa Islam ) PB HMI salurkan Bantuan Beras untuk warga Korban Banjir di wilayah Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, Sabtu, 18/9/2021.
Kegiatan tersebut dipimpin Wakapolres Lebak Polda Banten Kompol Bambang Supeno S.Ik, didampingi Kasat Lantas AKP Kresna A P S.IK, Kasat Binmas IPTU Supar SH, Direktur Eksekutif Bakornas Leppami (Lembaga Pariwisata dan Pencinta Alam Mahasiswa Islam) PB. HMI Muhamad Syamsul Hidayat, Harda Belly DPP PGK (Perkumpulan Gerakan Kebangsaan).
Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Teddy Rayendra,SIK,M.I.K. melalui Wakapolres Lebak Kompol Bambang Supeno,SIK. mengatakan,
"Ya hari ini Polres Lebak Polda Banten bersama Leppami (Lembaga Pariwisata dan Pencinta Alam Mahasiswa Islam) PB HMI Salurkan bantuan beras kepada warga korban terdampak banjir di wilayah Kabupaten Lebak," ujar Bambang.
"Ini merupakan wujud sinergi Polri dan Leppami (Lembaga Pariwisata dan Pencinta Alam Mahasiswa Islam) PB HMI dalam kepedulian dengan warga yang terdampak bencana banjir," ungkap Bambang.
"Ada tiga titik yang disalurkan yaitu Titik Pertama Kp. Barangbang Sdr. Dedi Kumis sebanyak 50 paket beras ( @10/kg), Titik Kedua Kp. Komdik 25 paket beras (@10 /kg), diterima oleh Sainal Fanani Ketua RT 08/09 Kel. MC. Timur, Titik Ketiga BTN Palaton diterima oleh H. Resa selaku Ketua RW. 20 sebanyak 50 paket beras," Jelasnya
Bambang menambahkan, "Semoga bantuan ini bisa meringankan beban warga yang terdampak banjir", tutur Bambang.
Wakapolres mengucapkan terimakasih kepada Leppami yang sudah mau bersama-sama peduli dengan korban banjir
"Kami mengucapkan terimakasih kepada Leppami PB HMI yang sudah mau bersama-bersama Polres Lebak menyalurkan bantuan beras ke korban banjir," tukasnya.
Sementara itu Ketua RW. 20 BTN Palaton atau perwakilan warga korban banjir H. Resa mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan polri bersama HMI pasca banjir,
"Kami selaku ketua RW 20 mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan polri bersama HMI pasca banjir di wilayah kami," ucap H. Resa.
** Agus S
BACA JUGA :
- HS (38) Terduga Pengedar Tembakau Gorila Ditangkap Satresnarkoba Polres Serang Kota
- Kapolres Serang Kota : Kepemilikan Airsoft Gun Ada Aturannya, Ungkap Kasus Tersangka ARN
- Tiga Orang Oknum Penjual Formulir Pendaftaran Vaksin Covid-19 Diamankan Polres Serang Kota
- Apresiasi Aksi Heroik Dua Polwan dan Satu Polki Personel Polda Banten Dapat Reward dari Kapolres Serang Kota
- Jalin Sinergitas dengan Media, Kapolres Serang Kota Talkshow di Megaswara FM
- Bawa Air Soft Gun dan Curi Produk Bayi di Minimarket, Kini ARN (25) Diamankan Polres Serang Kota
- Evaluasi Penanganan Covid-19 di Jambi, Kapolri Ingatkan Penurunan Level PPKM dan Jaga Pertumbuhan Ekonomi
- Kabid Propam Polda Banten Kombes Pol Nursyah Putra Kunker di SPN Polda Banten
- Ponpes Ad-Da'wah Bersama Polda Banten Gelar Vaksinasi Covid-19 Untuk Para Santri
- Bencana Banjir di Rangkasbitung, HMI MPO Mengkritik Pemda Lebak, Apa Solusinya
- Pasca Kebakaran Lapas Tangerang, Kapolres Kota Tangerang Cek Rutan Kelas I Tangerang Jambe
- Peduli Duka Warga Kresek, Kapolresta Tangerang Sambang Duka dan Beri Santunan
Posting Komentar