KIMCIPEDES.COM, POLRES CIREBON KOTA | Upaya vaksinasi kepada masyarakat terus dilakukan secara masif salah satunya yakni vaksinasi Merdeka yang serempak dilakukan di 96 titik di seluruh Indonesia yang dicanangkan dan digelorakan pemerintah. Hari ini serempak dilaksanakan, untuk tingkat Polres Cirebon Kota dilaksanakan di kampus Universitas Swadaya gunungjati ( UGJ ). Rabu, 22/09/2021.
Pemerintah terus berusaha agar tercapai Herd immunity dimana ketika sebagian besar populasi kebal terhadap penyakit menular tertentu sehingga memberikan perlindungan tidak langsung atau kekebalan kelompok bagi mereka yang tidak kebal terhadap penyakit menular tersebut.
Kapolres Cirebon Kota AKBP M. FAHRI SIREGAR, SH.S.IK.MH menyampaikan " kegiatan hari ini, merupakan agenda pemerintah guna mempercepat herd imunity di wilayah hukum Polres Cirebon Kota. Kali ini Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) yang menjadi sasaran target vaksinasi yang dilakukan, namun demikian masyarakat umum juga diperbolehkan ". Ujar Alumni Akpol 2002 ini
Lanjut M. Fahri Siregar, " target vaksinasi merdeka serentak hari ini adalah 3500 dosis vaksin yang disalurkan. Serentak di 96 titik diseluruh Indonesia termasuk di Kota Cirebon," ungkapnya.
Dirinya melanjutkan, untuk Kota Cirebon sendiri vaksinasi sudah mencapai 70 persen dosis vaksinasi.
"Kita pasti mendukung pemerintah dalam hal pembentukan herd imunity. Selain itu dalam giat ini kita juga melaksanakan bansos berupa beras sebanyak 250 karung isi @5 kg. Bagi masyarakat yang sudah vaksin atau yang membutuhkan ," tutupnya.
Turut hadir Walikota cirebon Drs Nasrudin Azis SH, Sekda kota cirebon Drs. Agus Mulyadi M.si, Kapolres cirebon Kota AKBP M. FAHRI SIREGAR, SH.S.IK.MH, Dandim 0614 Kota Cirebon Letkol (inf) Andi H dan Kajari kota cirebon Umaryadi SH.,MH. Tambah Kasi Humas Polres Cirebon Kota.
Antusias mahasiswa dan warga cukup baik dan sangat mendukung. Dalam pelaksanaanya tetap menerapkan protokol kesehatan. Tutup Iptu Ngatidja Kasi humas Polres Cirebon Kota.
** M. Edwandi
BACA JUGA :
- AKP HABIBI : Ops Patuh Lodaya 2021 di Wilkum Polres Cirebon Kota Bersifat Edukatif dan Persuasif
- Wakapolres Cirebon Kota Giat Program Wakaf 1000 Al- Qur'an dan Perlengkapan Tajug di Mushola Al Mukaromah
- Hadiri Peletakan Batu Pertama Islamic Center PERSIS, Kapolri Yakin Hasilkan SDM Berkualitas
- Wakapolda Jabar Tinjau Gebyar Vaksin Presisi TNI Polri dan Pemerintahan Kabupaten Bandung Barat
- Polres Cirebon Kota, Bansos dan Edukasi Warga Untuk Tetap Prokes Melalui Peran Aktif Bhabinkamtibmas
- Sinergitas TNI - Polri - Pemkot Cirebon - Unswagati (UGJ) Siap Sukseskan Vaksin Merdeka Serempak di 96 Titik Seluruh Indonesia
- Kabag LOG Polres Cirebon Kota Hadiri Baksos Dalam Rangka HUT TNI ke 76
- Kapolres : CIKO Salurkan Bansos Sebanyak 35 Paket Beras 175 Kg Bagi Masyarakat Dampak Pandemi Covid-19
- Polsek Lemahwungkuk Bagikan Bansos Beras Melalui Kanit Binmas
- Peduli Generasi Muda, Sat Brimob Polda Jabar Bagi - Bagi Masker Gratis Dimasa PPKM
- Kapolres Cirebon Kota : Bersedekah Itu Adalah Bagian Menyejukan Hati Kita
- AKBP M. FAHRI SIREGAR : Tantangan Fungsi Lalu Lintas dari Tahun ke Tahun Berbeda Beda, Sebagai Anggota Sat Lantas Kita Harus Peka
Posting Komentar