KIMCIPEDES.COM, BANDUNG | Sub 06 Sektor 22 Satgas Citarum Harum melaksanakan program harian, yaitu membersihkan Sungai Cipenya, patroli sungai dan sosialisasi ditiap warga bantaran di wilayah Bandung Kulon Kota Bandung, Sabtu, 14/08/2021.
Dipimpin Peltu Aris Santoso selaku Dansub 06, satgas membersihkan sepanjang 100M mengangkat sampah sebanyak 100 kg di wilayah kelurahan Cigondewah Rahayu Rw. 01.
Peltu Aris Santoso mengatakan, sampah domestik di wilayah ini bisa dikatakan biasa-biasa saja, namun pada umumnya pertumbuhan rumput liar tmbuh subur dan tinggi.
"Diwilayah ini kebetulan sampah domestik tidak begitu banyak, tetapi suburnya rumput liar hingga tumbuh menutupi muka daerah aliran sungai dan muka kirmir," kata Aris.
Perawatan sungai yang begitu padat dan banyak yang perlu dibersihkan, sehingga satgas bertahap merayap dari tempat satu ke tempat lainya untuk mengeksekusi kotornya sungai oleh berbagai limbah dan gulma.
Dengan jumlah anggota satgas dan peralatan seadanya, mengurus sungai yang begitu banyak dan panjang tapi kebersihannya merupakan tanggung jawab yang besar.
Menurut Peltu Aris Santoso, rata rata sungai ditumbuhi rumput liar yang subur membuat pembersihan sungai harus disegerakan disamping kontrol limbah industri harus diperketat.
"Kami membagi tugas kepada anggota supaya semua urusan sungai di lapangan bisa teratasi," imbuh Aris.
BACA JUGA :
Untuk mempercepat program citarum harum satgas terus berupaya menerapkan prilaku baik kepada warga, dengan sosialisasi langsung pada program komunikasi sosial dan patroli sungai sebagai pelengkap kontroling prilaku masyarakat.
"Semua itu sebagai isian dari kegiatan kami sehari hari, harapanya masyarakat supaya lebih mengerti hingga sadar betapa pentingnya kebersihan sungai dan lingkungan yang sehat," tutup Aris.
** M. Edwandi
Posting Komentar