KIMCIPEDES.COM, KAB. BANDUNG | Kepala Biro Perencanaan dan Anggaran Polda Jabar Kombes Pol. I Bagus Rai Elryanto, S.H., S.I.K., M.H yang didampingi oleh Ka Pos Yan Kawah Putih AKP Hadi Mulyana, S.H., M.H meninjau pengamanan lokasi wisata di Pos Pelayanan Kawah Putih, Kabupaten Bandung. Kunjungan Karo Rena Polda Jabar ini dilakukan dalam rangka persiapan pengamanan tahun baru 2021 malam nanti, Kamis, 31/12/2020.
Tiba tepat pukul 10. 30 Wib di Pos Yan Kawah Putih Karo Rena mengunjungi beberapa pos pengamanan yang memang sengaja didirikan untuk memaksimalkan pengamanan Natal dan tahun baru sekaligus mendukung berlangsungnya operasi Lilin Lodaya 2020 yang ditempatkan di are wisata ini.
Tak sekedar mengecek kesiapan personel, sarana prasarana dan administrasi pos pengamanan, Karo Rena juga menyempatkan diri berinteraksi dengan petugas pengamanan yang merupakan personel gabungan dari Polri, TNI, Dishub, Dinkes dan BKO dari Raimas Polda Jabar.
“Terima kasih kepada para petugas yang telah bekerja keras melakukan pengamanan. Tetap semangat. Jaga kesehatan dan patuhi protokol kesehatan.” Ucap Kombes Pol I Bagus.
Sesuai dengan surat edaran Kadivpre Perhutani Jawa Barat, lokasi wisata wilayah Kec. Rancabali Kab. Bandung akan ditutup sementara terhitung pada pukul 16.00 Wib tanggal 31 Desember 2020. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah munculnya kerumunan ataupun melonjaknya jumlah wisatawan yang berpotensi menjadi klaster baru penularan Covid-19.
Hal tersebut sesuai dengan Maklumat Kapolri nomor: Mak/4/XII/2020 tentang Kepatuhan Terhadap Protokol Kesehatan Dalam Pelaksanaan Libur Natal Tahun 2020 dan Tahun Baru 2021, yang diterbitkan tanggal 23 Desember 2020.
Kombes Pol I Bagus menuturkan, Maklumat Kapolri tersebut bertujuan untuk memutus dan mencegah rantai penyebaran virus corona atau Covid-19 saat libur panjang akhir tahun, apalagi saat ini penambahan angka kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Bandung masih menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan.
Untuk itu, pihaknya akan mempertebal pengamanan di seluruh jajaran hingga jalur menuju lokasi wisata. Pengamanan ini untuk mencegah kemungkinan masih adanya wisatawan yang tetap nekat berkunjung pada malam hari ke lokasi wisata sehingga perlu upaya antisipatif.
**M. Edwandi
Posting Komentar