Bhabinkamtibmas Desa Rancaekek Kulon Kawal Penyaluran BPNT dan Sekaligus Prokes 3M

Bhabinkamtibmas Desa Rancaekek Kulon Kawal Penyaluran BPNT dan Sekaligus Prokes 3M

KIMCIPEDES.COM, KAB. BANDUNG | Bhabinkamtibmas Desa Rancaekek Kulon Bripka Aye rutin dan berkesinambungan selalu berada di tengah-tengah desa binaannya guna mendukung kondusifitas kamtibmas, meningkatkan kemitraan, Sabtu, 12/12/2020

Kegiatan yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Rancaekek Kulon mendukung dan mengawal serta membantu menyalurkan bantuan ke masyarakat yang tergolong keluarga sejahtera bertempat dihalaman Kantor Desa Rancaekek Kulon.

Pendistribusian Bantuan Yang Menerima sebanyak 890 KPM, dengan mendistribusikan berupa Bahan Pokok. 

Selama berlangsungnya pendistribusian Binmas pun berpesan agar selalu menerapkan protokol kesehatan, diwajibkan bagi penerima bantuan agar selalu memakai masker, jaga jarak, cuci tangan agar terhindar dari bahayanya Virus Corona.

Sementara itu, Kapolsek Rancaekek Kompol Imron Rosyadi, mengatakan bahwa dalam rangka pendistribusian bansos kepada warga agar selalu bekordinasi dengan pihak terkait agar terjadinya rasa aman dan lancar baik bagi petugas maupun masyarakat penerima bantuan.**

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes