KIMCIPEDES.COM, BANDUNG | Bhabinkamtibmas Kelurahan Sukaraja Bripka Heri Suhartono Melaksanakan Himbauan para Tukang Delman agar besama-sama menjaga ketertiban dijalan dan tetap menjalankan Protokol Kesehatan di masa pandemi Covid 19 serta memberikan informasi kepada ke Pihak kepolisian apabila melihat, mendengar tetang kenakalan remaja, penyalahgunaan narkoba, KDRT, perkelahian antar kelompok masyarakat, kekerasan terhadap perempuan dan anak. atau segera melapor apabila menjadi korban preman, (premanisme). Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka Operasi Bina Kusuma II Lodaya Tahun 2020, kegiatan tersebut dilaksanakan di Jl. Karya Rw.01 Kelurahan Sukaraja Kecamatan Cicendo Kota Bandung, Senin, 30 November 2020,
Kapolrestabes Bandung Kombes Pol. Ulung Sampurna Jaya, S.I.K., M.H. Melalui Kapolsek Cicendo Kompol Nurdjaman Hidayat S, S.H., M.H. Menyampaikan maksud dan tujuan Ops Bina Kusuma II 2020 dilaksanakan oleh jajarannya diantaranya untuk menekan timbulnya kejahatan preman, (premanisme), kenakalan remaja, penyalahgunaan Narkoba, dan mengajak warga agar berasam-sama menjaga situasi kamtibmas dan melaksnakan Protokol kesehatan, agar di wilayah Polsek Cicendo Aman dari Kriminalitas dan Covid-19.**
Posting Komentar