KIMCIPEDES.COM, SUBANG | Dalam rangka pendisiplin masyarakat Kab. subang dan personel Polres Subang Polda Jabar, maka dilaksanakan kegiatan rutin yaitu dengan cara memberikan himbauan mencuci tangan kepada masyarakat maupun kepada petugas Kepolisian yang melaksanakan piket Satuan Fungsi Polres Subang Polda Jabar, dimana kegiatan tersebut dilaksanakan atas petunjuk dan arahan Kapolres Subang Polda Jabar AKBP Aries Kurniawan Widiyanto, S.H, Minggu, 25/10/2020.
Kapolres Subang Polda Jabar AKBP Aries Kurniawan Widiyanto, S.H., menyampaikan bahwa , kegiatan tersebut sebagai salah satu upaya pencegahan dan bentuk kepedulian Kapolres Subang Polda Jabar kepada personel Polres Subang Polda Jabar dan kepada masyarakat Kab. Subang yang sedang berada di Mapolres Subang agar terhindar dari Covid-19.
Kapolres juga mengatakan bahwa kegiatan tersebut serentak wajib dilaksanakan di Polsek jajaran Polres Subang Polda Jabar.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Erdi A. Chaniago, S.I.K., M.Si., menginformasikan bahwa kegiatan rutin wajib mencuci tangan akan terus dilaksanakan Polres Subang Polda Jabar dan Polsek Jajaran sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19.
**M. Edwandi
- TNI Polri, Satpol PP, Dishub dan BPBD Himbau 3M 1T Dini Hari di Wilkum Polres Banjar Polda Jabar#
- Cegah Tindak Kejahatan Jajaran Polsek Bandung Kidul Polrestabes Bandung Lakukan Pemantauan Tempat Rawan Kriminalitas#
- Unit Lantas Polsek Cicalengka Polresta Bandung Sosialisasi Operasi Zebra Lodaya 2020#
- Ridwan Kamil Buka Pelatihan 3000 Relawan Covid-19 Jabar#
Posting Komentar