KIMCIPEDES.COM, SUKAJADI-BANDUNG. | Kelurahan Cipedes, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung terus berupaya memutus mata rantai penyebaran virus corona dengan menggerakkan personel Linmas nya untuk melakukan penyemprotan disinfektan. Sabtu,(31/10/2020).
Lurah Cipedes melalui Kepala Seksi Pemerintah (KASIPEM) Samsudin S.sos, Kepada KIMCIPEDES.COM mengatakan, melalui via telepon pada Sabtu (31/10/2020), Kelurahan Cipedes dalam kondisi zona merah, saat ini pihaknya terus melakukan penyemprotan cairan disinfektan.
Penyemprotan dilakukan demi memutus mata rantai Covid-19. “Mengantisipasi Agar masyarakat tidak panik upaya kita supaya virus ini tidak menyebar saya mengambil tindakan, menggerakkan anggota linmas. Agar melakukan penyemprotan,” ungkapnya.
Samsudin mengaku selain di wilayah gang dirinya telah melakukan penyemprotan di 11 RW yang ada di wilayah Kel.Cipedes. Juga membagikan masker kepada warga yang kedapatan tidak memakai masker. Disamping itu juga kami terus berupaya mendatangi rumah-rumah warga untuk melakukan "WORO-WORO" atau himbauan agar warga selalu menerapkan protokol kesehatan melalui gerakan 3 M.1 T. yaitu selalu mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak dan tidak berkerumun."tutupnya.
Posting Komentar