Kasat Tahti Polresta Bandung Akp Ade Rahmat.S,Pd Didampingi Panit Reskrim Lakukan Pengecekan Kondisi Tahanan Polsek Dayeuhkolot

polresta bandung

KIMCIPEDES.COM, KAB. BANDUNG | Kasat Tahti Polresta Bandung Akp Ade Rahmat.S,Pd beserta anggota Tahti didampingi Panit 1 Reskrim Polsek Dayeuhkolot Ipda Sampan.SH melaksanakan pengecekan kondisi tahanan dan ruang tahanan di Polsek Dayeuhkolot, Senin, 27/07/2020.

Dalam pengecekan tersebut Kasat Tahti Polresta Bandung Akp Ade Rahmat.S,Pd memberikan arahan kepada anggota Polsek Dayeuhkolot yang sedang bertugas jaga tahanan agar selalu waspada jangan lengah untuk antisipasi adanya kejadian tahanan melarikan diri dan gantung diri karena kelengahan petugas jaga tahanan, cek kondisi tahanan secara berkala, awasi dan periksa lebih teliti makanan yang dititipkan keluarga tahanan ke petugas untuk diberikan ke tahanan selalu cek kondisi dan ruang tahanan jangan sampai ada barang-barang berbahaya yang di bawa masuk ke ruang tahanan.

“Kami akan terus melakukan pengecekan kondisi tahanan dan ruang tahanan ke tiap Polsek - Polsek jajaran Polresta Bandung dan akan terus mengingatkan untuk selalu lakukan pemeriksaan sesuai dengan aturan yang ada, baik itu makanan maupun pakaian dan ruang tahanan, sehingga didalam ruangan tidak ada barang – barang berbahaya yang membuat tahanan ada upaya kabur atau melarikan diri atau gantung diri". Tutur Akp Ade Rahmat,S.Pd.

Kapolresta Bandung Kombes Pol. Hendra Kurniawan.S.I.K melalui Kapolsek Dayeuhkolot Kompol Sudrajat mengatakan "Dengan adanya pengecekan kondisi tahanan dan ruang tahanan dari Kasat Tahti Polresta Bandung dan anggota, memberikan penekanan agar anggota yang melaksanakan tugas jaga tahanan tetap siaga dan waspada dalam menjalankan tugas jangan sampai lenggah serta tetap perhatikan kondisi tahanan dan ruang tahanan selalu tetap terjaga kebersihannya". Tutup Kompol Sudrajat.
**M. Edwandi

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

3913119
KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes