Sektor 22 Sub 8 Satgas Citarum Harum Dibantu Gober Kelurahan Sadangserang Melakukan Pembersihan Aliran Sungai Lebak Larang

Sektor 22 citarum harum

KIMCIPEDES.COM, BANDUNG | Pasca Hujan yang mengguyur Kota Bandung kemarin, mengakibatkan kurang lebih 500 kilogram sampah menumpuk di jaring yang terbawa arus aliran sungai.


Melihat kodisi seperti itu, Sektor 22 Sub 8 Satgas Citarum Harum yang dipimpin Pelda Ade Rapiudin langsung bergerak cepat dengan membawa pasukannya yang dibantu Gober kewilayahan melakukan pembersihan sampah dialiran sungai Lebak Larang Rw. 14 dan Rw. 17 Kelurahan Sadangserang Kecamatan Coblong, Kota. Bandung, Selasa, 31/3/2020.

Dansub 8 PeldaAde Rapiudin manyampaikan, bahwa pembersihan ini sudah menjadi agenda rutin agar kondisi sungai tetap normal.

"Ini merupakan agenda rutin. Tidak hanya di sini, beberapa titik aliran sungai juga kita pantau". kata Peltu Ade Rapiudin.

Menurutnya, pembersihan tumpukan sampah itu dilakukan, guna menjaga lingkungan dan mengantisipasi bencana banjir serta sumber penyakit.

"Kita berharap, dengan agenda rutinitas ini, bencana bajir dapat diminimalisir jika musim penghujan turun, selain itu, daot terhindar dari berbagai penyakit seperti penyebaran Covid-19". jelasnya.

Pada kesempatan tersebut, Dansub 8 mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat agar ke depan tidak ada lagi yang membuang sampah sembarangan, khususnya di aliran sungai. Soalnya itu akan mengganggu kelancaran jalannya air dan mengakibatkan sumbat, sehingga air naik dan menggenangi pemukiman warga.

"Mari bersama kita jaga lingkungan sekitar tetap bersih. Tidak buang sampah sembarangan ke dalam sungai dan parit. Karena hal ini dapat mengakibatkan terhambatnya air mengalir dan dapat mengakibatkan banjir serta menimbulkan sumber penyakit". katanya.

Dijelaskannya, dengan hidup di lingkungan yang bersih dan membuang sampah pada tempatnya, hal itu dapat meminimalisir bencana. Hidup akan menjadi lebih sehat serta dapat mencegah penyebaran Virus Covid-19. "Karena ada pepatah mengatakan, kebersihan itu adalah sebagian dari iman". tegasnya.
*M. Edwandi

0/Post a Comment/Comments

POLRI PRESISI

KIM Cipedes

TOTAL VISITS :

KIM Cipedes

Rumah Subsidi Rasa Komersil di Sumedang Kota, Hanya 33 Ribu Perhari

KIM Cipedes